Jumat, 11 April 2014

Sekilas Info Kegiatan Sekolah Bina Anak Bangsa Tahun Ajaran 2013/2014

Sekolah Bina Anak Bangsa Pontianak dari tahun ketahun menampakan peningkatan terutama terhadap program dan kegiatan yang dilakukan. baik Kegiatan yang bersumber dari Sekolah Sendiri, Partisipasi Orang Tua maupun dukungan Pemerintah Daerah dan Pusat yaitu melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalbar, Dinas Pendidikan Kota Pontianak maupun dari Dari Direktorat PLB Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia diantaranya:

1. Kegiatan Jambore ABK Nasional di SOLO









2. Kegiatan Out Bound di Pantai Singkawang




Menggali Potensi dan Melatih Percaya Diri



3. Merayakan Hari KARTINI :









4. Kegiatan Kunjungan Ke Museum Pontianak




















Kamis, 10 April 2014

Penerimaan Siswa Baru Tahun Ajaran 2014/2015



“Bina Anak Bangsa (LP2BAB)”.

Bina Anak Bangsa merupakan satu kelompok ahli berbagai kajian yang memiliki visi dan misi mengangkat harkat dan martabat anak bangsa yang mempunyai masalah dalam menuju jenjang pendidikan yg lebih baik. Dengan menangani masalahnya diharapkan sumberdaya yang dimiliki anak dapat ditingkatkan, sehingga mereka mampu berperan serta dalam proses pembangunan bangsa dan negara.

Lembaga Pendidikan & Pelatihan  Bina Anak Bangsa telah berkiprah sejak tahun 2004 berdasarkan surat Akte Notaris No. 20 Thn 2004 tgl. 30 April 2004. Serta didukung oleh Surat Izin Operasionall Penyelenggaraan Terapi No. 212/KEP/2006 dari Dinas Pendidikan Kota Pontianak, Surat Izin Operasional Sekolah Berkebutuhan Khusus No. 421.8/225/12-02 Dinas Pendidikan Provinsi Kalimantan Barat dan Surat Izin SD Umum Swasta No. 101.A/KEP/2008 Dinas Pendidikan Kota Pontianak.


 
Pembukaan Pendaftaran Siswa Baru  Sekolah Berkebutuhan Khusus (TK, SD, SMP, SMK) dan SD Umum Tahun Ajaran 2014/2015:

1.   Pendaftara dibuka mulai tanggal 1 April  s.d 16 Juni  2014, dengan jadwal sesuai jam kerja, Senin s.d Sabtu Pagi Pukul 08.00 – 11.00 Wiba/ siang pukul 13.00 s.d 17.00 Wib. melalui Sekretariat Bina Anak Bangsa Jl. Pak Benceng No. 12.B Kec. Pontianak Kota, Pontianak.
2.      Penerimaan terbatas, masing-masing tingkat 1 kelas, dengan rombel 8 siswa per kelas, dan diprioritaskan bagi peserta didik yang berasal dari Terapi dan Sekolah Bina Anak Bangsa.